Polda Bali Distribusikan 704 Paket MBG di Tiga Lokasi di Kota Denpasar

mediaindonesia87 Dilihat

Serangan Israel ke Iran menghantam banyak sasaran, termasuk fasilitas nuklir dan militer.

Keputusan FIFA dianggap lebih berpihak pada nilai komersial ketimbang kualitas kompetisi.

BELASAN personil dari Polda Bali mendistribusikan 704 paket makanan bergizi gratis (MBG) untuk siswa TK dan SD di tiga titik di Kota Denpasar, Jumat (13/6). Jumlah tersebut didistribusikan ke SD 29 Dangin puri, TK Kemala Bhayangkari 1 Denpasar, TK Darul Huda Denpasar dan SD 2 Sumerta, Denpasar. 

Kabid Humas Polda Bali, Kombes Ariasandy menerangkan, paket MBG ini dibagikan langsung kepada siswa sesuai lokasi. Ini dilakukan demi kesejahteraan pelajar untuk memastikan asupan gizi yang baik bagi pelajar guna meningkatkan kualitas SDM Indonesia di masa depan. 

Paket MBG ini langsung ditangani oleh petugas Polri bersama stakeholder lainnya agar kualitas lebih terjamin. 

Baca juga : Polda Bali Dibantu Bea Cukai Tangkap Turis Australia Pembawa Kokain Seharga Rp 12 Miliar

Sebelum didistribusikan ke sekolah-sekolah, porsi makanan telah dilaksanakan food safety oleh Bid Dokes Polda Bali. 

“Pemeriksaan makanan yang dilakukan oleh  Bid Dokes Polda Bali bertujuan untuk memastikan kebersihan, keamanan, dan kualitas makanan yang akan dikonsumsi oleh anak-anak sekolah,” ujar Kabid Humas Polda Bali.

Perlu diketahui Polda Bali sendiri memiliki dapur MBG atau Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) yang telah beroperasi melayani sekolah-sekolah yang ada di Denpasar. Podla Bali akan memperluas jangkauan layanan MBG sesuai dengan tugas dan tanggungjawab yang diberikan ke Polda Bali. (E-2)

Copyright @ 2025 Media Group – mediaindonesia. All Rights Reserved