MU Pilih Gyokeres atau Osimhen? Ini Saran Ferdinand

Manchester Unitedmasih berburu striker tengah yang gacor. Ada saran untuk Setan Merah kalah harus memilihViktor GyokeresatauVictor Osimhen.

Lini depan Man United tampil mengecewakan musim lalu. Di Liga Inggris, MU cuma men etak 44 gol dari 38 pertandingan.

Beberapa nama muncul menjadi incaran MU. Gyokeres dan Osimhen yang paling sering dikaitkan dengan The Red Devils.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Bersama Sporting Lisbon musim lalu, Gyokeres bermain sangat baik. Dia mampu mencetak 54 gol dalam 52 penampilan di semua ajang.

Sementara itu,Osimhenjuga tampil tak kalah baik. Bersama Galatasaray, pemain asal Nigeria itu membukukan sebanyak 37 gol dalam 41 pertandingan di semua ajang.

Harga Gyokeres yang menjadi ganjalan Man United untuk mendatangkan mantan anak asuh Ruben Amorim itu. Sementara itu, Osimhen baru pulang ke Napoli dari masa pinjaman ke Galatasaray. Harga Osimhen mungkin lebih murah dibandingkan Gyokeres.

Oleh karena itu, eks kapten MU, Rio Ferdinand, memberi saran untuk tim Manchester merah. Mereka disarankan untuk lebih memilih Osimhen dibandingkan Gyokeres.

"Saya pikir Gyokeres, semua orang membahas mengenai dia. Sekali lagi, saya pikir kalau saya melihat pasar saat ini dan saya harus memilih dia atau Osimhen, saya mungkin memilihOsimhenkarena pengalamannya," kata Ferdinand di Mirror.

Spurs Vs MU Berebut Mbeumo

Tottenham Hotspurdikabarkan siap bersaing denganManchester Uniteduntuk menggaetBryan Mbeumo. The Lilywhites bahkan siap bernegosiasi denganBrentford.

Melansir Daily Mail, Spurs coba menyalip peluang MU menggaet Mbeumo. Sang striker awalnya disebut tertarik pindah ke Old Trafford.

Namun, kepindahan Thomas Frank ke Spurs membuat Mbeumo berubah pikiran. Pemain 25 tahun itu membuka peluang reuni dengan eks manajernya di Brentford tersebut ke London.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kabarnya, Tottenham tinggal bernegosiasi dengan Brentford untuk memuluskan transfer itu. Pemain yang tampil tajam musim lalu itu ditaksir punya harga pasaran 60 juta paun atau sekitar Rp 1,3 triliun.

PeluangTottenham HotspurmenggaetBryan Mbeumoterbuka lebar. Selain faktor keberadaan Thomas Frank, Spurs juga bakal bermain di Liga Champions musim depan.

Musim lalu, Mbeumo bersinar di bawah arahan Thomas Frank. Ia mencetak 20 gol dan 8 assist di Premier League.

Pemain berdarah Kamerun-Prancis itu kemudian memikat MU. Manajer Ruben Amorim ingin menambah daya gedornya di lini depan.

Penawaran kabarnya sudah dilakukanManchester United. Dana sebesar 55 juta paun disodorkan untuk mendatangkanBryan Mbeumo, namun kabarnya sempat ditolak The Bees.

Rayuan Amorim Buat Matheus Cunha Mantap Merapat ke MU

Rayuan dariRuben AmorimmembuatMatheus Cunhamantap merapat keManchester United. Ia yakin Setan Merah bakal bangkit bersama Amorim.

Matheus Cunha merapat ke MU pada bursa transfer musim panas ini. MU dilaporkan menebus klasus pelepasan Cunha senilai 62,5 juta paun dari Wolverhampton Wanderers. Pemain asal Brasil ini diikat kontrak selama lima tahun oleh Setan Merah.

Cunha diharapkan bisa menambah ketajaman di lini depan MU. Pria 26 tahun ini jadi andalan lini dengan Wolves sejak merapat dari Atletico Madrid pada Januari 2023. Ia total mengemas 33 gol dalam 92 laga bersama Wolves. Pada musim 2024/2025, ia total mengemas 16 gol.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Rayuan manajer MU, Ruben Amorim, membuat Cunha mantap mendarat di Old Trafford. Terlepas dari MU juga klub favorit dari pemain asal Brasil ini.

Amorim mampu meyakinkan bahwa Cunha bakal jadi sosok penting untuk kebangkitan MU. Setan Merah memang terpuruk di musim ini. Mereka finis di peringkat ke-15 pada Liga Inggris dan tanpa gelar di musim ini.

Cunha juga percaya Amorim punya kapasitas untuk membawa MU kembali menjadi tim papan atas. Keyakinan ini didasari karena Amorim punya riwayat apik di klub sebelumnya Sporting CP. Ia membawa Sporting merajai Portugal.

"Ya, terlepas dari semua yang saya katakan tentang klub. Anda tahu, saya memantau dan ini adalah klub impian saya. Begitulah adanya. Saya pikir dia punya peran penting penting untuk membawa saya ke sini," ujar Cunha soal Amorim dikutip dari situs MU.

"Saya benar-benar percaya padanya. Semua yang dia lakukan di Portugal. Seperti yang saya katakan, saya berharap dia dapat menaklukkan dunia seperti yang dia lakukan di Portugal. Namun tentu saja, saya pikir dia membutuhkan pemain yang dapat melakukan semua hal seperti yang saya inginkan untuk membantu tim dan membantunya. Semua percakapan yang kami lakukan membuat keputusan saya lebih mudah," jelasnya.

Meme Liverpool ‘Digocek’ Trent yang Tiba-tiba Jago Bahasa Spanyol

Jakarta- Trent Alexander-Arnold tiba-tiba lancar bahasa Spanyol saat diperkenalkan Real Madrid. Liverpool dinilai kena gocek, begini meme-memenya.

Trent diperkenalkan Real Madrid sebagai pemain barunya pada Kamis (12/6) waktu setempat. Ia berpose dengan Presiden Florentino Perez. (Foto: Pedro Castillo/Real Madrid via Getty Images)

Di konferensi persnya, Trent membuat kejutan dengan bicara sangat lancar dalam bahasa Spanyol. (Foto: REUTERS/Ana Beltran)

Momen itu menghadirkan beragam ledekan di media sosial. Trent disebut diam-diam belajar bahasa Spanyol sewaktu masih di Liverpool. (Foto: X.com/@Kashe1dz)

Liverpool yang mengira Trent akan bertahan, rupanya malah digocek sang pemain yang diam-diam belajar bahasa Spanyol untuk bersiap pindah ke Real Madrid. (Foto: X.com/@wolfRMFC)

Apakah Trent selama ini pura-pura cedera agar bisa belajar bahasa Spanyol? (Foto: X.com/@CFC_Dubois)

Bagi fans Liverpool, melihat Trent yang kerap ngomong dengan aksen Scouse kini lancar bahasa Spanyol pasti sulit dimengerti. (Foto: X.com/@Lea_EFC)

Jadi selama ini Trent sudah tahu kalau lagi diomongin Darwin Nunez di belakangnya? Senyumin aja. (Foto: X.com/@04gully)

Mungkin Darwin Nunez saja kaget melihat rekannya itu lancar bahasa Spanyol. Duh, ada salah ngomong gak tuh Nunez? (Foto: X.com/@designwithjemma)

Trent juga diledek yang tiba-tiba bahasa Spanyol, namun dianggap lemah bertahan. Siap unjuk gigi di Madrid, Trent? (Foto: X.com/@Ray_RMCF)

Kemampuan Trent yang lancar bahasa Spanyol sampai bikin netizen kesal. Sebab, ada yang sudah bayar mahal-mahal kursus tapi belum lancar juga. (Foto: X.com/@eddo75)

Jadwal Lengkap PSG di Piala Dunia Antarklub 2025

Paris Saint-Germainmenjadi salah satu raksasa Eropa yang bersaing diPiala Dunia Antarklub 2025. Berikut jadwal lengkap Les Parisiens di ajang tersebut.

Piala Dunia Antarklub 2025 akan dimulai Sabtu (14/6) waktu setempat atau Minggu (15/6) pagi WIB. Laga Al Ahly vs Inter Miami akan membuka rangkaian turnamen, yang berlangsung selama sebulan ke depan.

Ajang ini diikuti banyak raksasa Eropa. PSG salah satunya, yang baru saja juara Liga Champions Eropa.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Tim asuhan Luis Enrique itu tergabung di Grup B, bersama Atletico Madrid, Botafogo, dan Seattle Sounders. Grup B akan memulai laga perdananya pada Senin (16/5) WIB.

Paris Saint-Germainakan memainkan tiga laga di Grup B. Ousmane Dembele dkk akan memulainya dengan melawan Atletico di Rose Bowl, Pasadena.

Berikut Jadwal lengkap PSG di Piala Dunia Antarklub 2025

16 Juni 202502.00 WIB PSG vs Atletico Madrid

20 Juni 202508.00 WIB PSG vs Botafogo

24 Juni 202502.00 WIB Seattle Sounders FC vs PSG

Langsung Diincar Al Nassr, Spalletti Bakal Latih Cristiano Ronaldo Cs?

Luciano Spallettibaru saja dipecatTimnas Italia. Pelatih berusia 66 tahun itu kabarnya langsung diincarAl Nassruntuk melatihCristiano RonaldoCs.

Spalletti resmi dipecat pada awal pekan ini. Pelatih berkepala plontos itu diberhentikan usai membawa Azzurri tampil buruk, khususnya di di Kualifikasi Piala Dunia Zona Eropa baru-baru ini.

Puncaknya, Kekalahan 0-3 dari Norwegia pekan lalu membuat kans Italia ke Piala Dunia 2026 menipis. Gianluigi Donnarumma dkk mulai dikhawatirkan gagal lolos ke putaran final.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Tak lama menganggur,Luciano Spallettikabarnya langsung dibidikAl Nassr. Football-Italia mengabarkan, raksasa Arab Saudi itu bahkan diklaim sudah mengontak Spalletti.

Sebelum memimpin laga Italia vs Moldova, yang menjadi laga terakhirnya, Spalletti kabarnya dikontak Al Nassr. Klub berbasis di Riyadh itu disebut menawarinya kontrak berdurasi dua tahun dengan nilai 18 juta Euro.

Spalletti kabarnya belum memberi jawaban soal tawaran Al Nassr. Meski begitu, ada laporan Al Nassr bakal memecat Stefano Pioli, yang akan memberi ruang Spalletti melatih di Arab Saudi.

Jika jadi ke Al Nassr,Luciano Spallettiakan menjadi pelatih Italia kedua yang menukangi Ronaldo Cs. Saat ini Al Nassr masih dilatih Stefano Pioli, yang gagal membawa gelar juara di Saudi Pro League usai Al Aalami cuma finis ketiga di klasemen.

Mbappe: Aku Sudah Main Bagus, tapi Belum Sempurna

Kylian Mbappemengaku sudah bermain bagus sejauh ini. Tapi untuk kata sempurna, sang striker belum mencapai level itu.

Kylian Mbappe jalani musim debut yang cukup oke diReal Madrid.Mbappe bawa Los Blancos menang titel Piala Super Eropa dan Piala Interkontinental.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kylian Mbappeturut sabet titel top skor LaLiga dengan 31 gol dari 34 laga. Sayangnya, Mbappe gagal bawa Real Madrid berjaya di tanah Spanyol dan gagal melangkah jauh di Liga Champions.

Kylian Mbappemengaku musim debutnya di Real Madrid cukup sulit. Mbappe mengaku sudah main bagus, tapi memang belum sempurna. Posisinya berganti ke penyerang tengah, biasanya jadi penyerang sayap.

"Kembali ke level terbaik? Aku bukan ahli matematika untuk menghitungnya," ujarnya dilansir dariTribuna.

"Sejak Januari, aku merasa mulai konsisten bermain baik walau belum sempurna. Yang terpenting, aku bisa membantu tim," tambahnya.

"Sekarang kami akan melakoni Piala Dunia Antarklub. Ada trofi yang harus kami menangkan," tutupnya.

Patut dinanti, bagaimana nanti polesan pelatih baru, Xabi Alonso kepada Kylian Mbappe. Apakah pemain berusia 26 tahun itu bisa lebih galak dan tampil sempurna?

Jadwal Lengkap Chelsea di Piala Dunia Antarklub 2025

Chelseaakan berlaga diPiala Dunia Antarklub 2025. Berikut jadwal lengkap pertandingan The Blues di ajang tersebut.

Chelsea menjadi wakil Inggris, selain Manchester City, yang berlaga di Piala Dunia Antarklub 2025. Si Biru tergabung di Grup D, bersama Flamengo, Esperance de Tunis, dan Los Angeles FC.

Laga perdana akan dimainkan Chelsea pada Selasa (17/6/2025). Wakil Premier League itu akan langsung melawan Los Angeles FC di Mercedes-Benz Stadium, Atlanta.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kick off laga itu akan digelar pada pukul 02.00 WIB. Itu aken menjadi pembuka laga di Grup D.

Selanjutnya,Chelseaakan melawan Flamengo pada Sabtu (21/6), dan terakhir menantang Esperance de Tunis (25/6) pada laga terakhirnya di Grup DPiala Dunia Antarklub 2025.

Selasa (17/6)02.00 WIB Chelsea vs Los Angeles FC

Sabtu (21/6)01.00 WIB Flamengo vs Chelsea

Rabu (25/6)08.00 WIB Esperance de Tunis vs Chelsea

Bela Onana, Van der Sar: Masalah MU Bukan di Kiper

Edwin van der SarmembelaAndre Onana. Ia menegaskan bahwa masalahManchester Unitedbukan di sektor penjaga gawang.

Manchester United terpuruk di musim 2024/2025. Setan Merah finis di peringkat ke-15 di Liga Inggris dan tak meraih gelar di musim ini.

Andre Onana kerap kali dianggap sebagai biang keladi buruknya torehan MU di musim ini. Hal tersebut karena kiper asal Kamerun ini kerap kali bikin blunder.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Desakan agar MU mencari penjaga gawang baru sebagai pengganti Onana mencuat. Nama Emiliano Martinez santer dikaitkan dengan The Reds Devil sebagai calon pengganti Onana.

Mantan kiper MU, Edwin van der Sar, tapi tak setuju dengan anggapan bahwa MU harus mendatangkan kiper baru pengganti Onana. Ia menilai Onana hanya kambing hitam atas buruknya performa MU.

Ia menegaskan bahwa Onana masih layak menjadi kiper utama MU. Van der Sar tahu betul kemampuan Onana karena pernah mengembangkan bakat kiper 29 tahun ini di Ajax Amsterdam

Pria asal Belanda ini menyebut titik lemah MU bukan di sektor penjaga gawang. Maka dari itu, MU sebaiknya membeli pemain di sektor lain daripada mendatangkan kiper baru.

"Saya sudah mengenalnya sejak lama. Ia menghabiskan empat atau lima tahun di Ajax. Saya berlatih dengannya dan melihatnya berkembang. Ia memiliki kekuatan yang hebat. Ia atletis. Ia memiliki reaksi yang baik dalam melakukan penyelamatan. Ia piawai dalam menggunakan kakinya dan segalanya. Saya yakin ia akan bisa mengatasinya," ujar Van der Sar dikutip dari TalkSport.

"Saya pikir ada lebih banyak sektor yang harus dipertimbangkan United jika Anda dapat memiliki pemain yang lebih baik, pemain yang berbeda. Tetapi saya tidak berpikir situasi penjaga gawang perlu ditangani sekarang," jelasnya.

Pendapat Van der Sar ini didukung dengan statistik Onana yang tak terlalu buruk dalam hal penyelamatan. Ia bikin 90 penyelamatan di Liga Inggris 2024/2025.

Tidak Ada Lagi Postingan yang Tersedia.

Tidak ada lagi halaman untuk dimuat.